Jumat, 19 April 2024

Media Gathering FJM dan SKK Migas di Kayu Aro Kerinci Sukses

Kamis, 10 Oktober 2019 - 14:45:55
Media Gathering FJM dan SKK Migas poto bersama....

Media Gathering FJM dan SKK Migas poto bersama....

 

JAMBI - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Wilayah Jambi, bersama 50 lebih wartawan yang tergabung dalam Forum Jurnalis Migas (FJM), gelar Media Gathering ke kabupaten Kerinci 9-11 Oktober 2019.

Jelang mencapai tujuan utama kabupaten Kerinci, wartawan yang tergabung dalam FJM dan rombongan, berkunjung ke Musium Geopark Merangin.

Sesuai agenda, puluhan wartawan dibawa berkunjung ke kabupaten Merangin, terlebih dahulu menyaksikan temuan-temuan indahnya Geopark di Museum Geopark Merangin yang dipandu oleh Hendi Fresco. Dalam kesempatan itu wartawan mendapatkan ilmu pengetahuan dan informasi Geopark Merangin "Geopark Merangin adalah kekayaan yang dimiliki kabupaten Merangin khususnya dan Provinsi Jambi umumnya.

Mursyid Songsang selaku ketua FJM Jambi berujar, setiap tahun FJM melakukan dua kegiatan. Selain media gathering, juga dilakukan Field Trip ke unit usaha KKKS Jambi.   

“ Tahun ini kita mengambil momen kembali ke Jambi. Ini yang pertama, biasanya di luar provinsi. Artinya apa banyak wartawan muda, walaupun dia di Jambi, di kota Jambi ada yang belum pernah ke Kerinci. Itu kan sangat riskan,” katanya, jelang melihat langsung kebun Teh kayu Aro bersama manajemen PTPN 6.

Selanjutnyamalam perpisahan di swarga lodge&homestay dihadiri Wakil Bupati Kerinci, Ami Taher bersama kepala Dinas Pariwisata, Aridinal dan beserta rekan rekan FJM Jambi dan Wabup menyumbangkan lagu kesayangan nya menghibur rekan rekan jurnalis bersama seketaris camat dan kepala dinas pariwisata.

Selain itu, pada setiap media gathering, SKK Migas selalu memberikan informasi terbaru terkait bisnis hulu migas. Wawasan jurnalis pun seperti selalu di-refresh dan semakin bertambah.

Seperti yang dipaparkan Kepala Departemen Humas SKK Migas Sumbagsel, Andi Ari Pangeran di sela-sela pelatihan pemakaian drone kepada jurnalis, di mess PTPN VI.(*)

 

 

 

Penulis: Aji
Editor: Riyan