Selasa, 1 Juli 2025

Breaking News !!! Km 25 Arah Puncak - Tapan Longsor Setinggi 10 meter, Mobil Besar Belum Bisa Lewat

Minggu, 15 Januari 2023 - 18:15:32

 

SUNGAIPENUH - Bencana Longsor terjadi diwilayah Kota Sungai Penuh, Minggu (15/01/2023). Tepatnya di Km 25 arah Puncak Sungai Penuh menuju Tapan.
 
Informasi yang berhasil dihimpun, longsor mulai terjadi pada pukul 11.00 Wib yang mengakibatkan jalur utama Sungai Penuh menuju Tapan lumpuh total dikarenakan tertimbun material Longsor setinggi 10 Meter. Sehingga, puluhan kendaraan baik Motor maupun mobil terjebak longsor.
 
Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Yudistira, dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian Longsor di Km 25 arah Puncak Sungai Penuh menuju Tapan. "Benar, Lokasi Titik Longsor di Km 25 Arah Puncak - Tapan setinggi +-. 10 meter," ujar Kasat.
 
Mendapat laporan adanya kejadian longsor, anggota Satlantas Polres Kerinci, Polsek Sungaipenuh bersama BPBD Sungaipenuh, TNI, langsung menuju lokasi dan melakukan pengaturan Arus Lalin Lintas dilokasi Longsor dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mendatangkan Alat Berat untuk membersihkan longsor.
 
"Dua alat berat diturunkan dilokasi, akhirnya material Longsor berhasil dibersihkan, dan sampai saat ini sudah bisa di lalui untuk kendaraan R2 dan R4 dengan hati - hati. Namun, untuk kendaraan ukuran besar belum bisa lewat," bebernya.
Penulis: Gusnadi
Editor: Riyan