Senin, 7 Juli 2025

Pemkab Batanghari Klaim Pasokan Daging Aman Hingga Lebaran Idul Fitri

Rabu, 19 April 2023 - 20:21:50
Istimewa

Istimewa

MUARABULIAN - Pemerintah Kabupaten Batanghari melalui leading sektor Dinas Perkebunan dan Peternakan telah melakukan pendataan hewan ternak yang tersedia di wilayah Batanghari.

Hasil pendataan yang dilakukan dapat dipastikan bahwa kebutuhan daging sapi dan kerbau aman hingga lebaran nanti.

Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Batanghari, Mara Mulya Pane mengatakan, untuk ketersediaan hewan ternak untuk kebutuhan daging sapi atau kerbau hingga menjelang hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah dipastikan aman dan tercukupi. Dimana kebutuhan tersebut dalam setiap bulannya mencapai 568 ekor hewan, dengan begitu masyarakat tidak perlu khawatir untuk persiapan lebaran tahun ini," kata Mara Mulya Pane.

Kata dia, hewan ternak yang dijual atau yang masuk ke pasar pada minggu ketiga sudah mencapai 440 ekor dan nanti dipastikan ketersediaan daging dan sapi hidup secara hitung-hitungan saat ini dalam posisi cukup bahkan sampai lebaran.

Kebutuhan di Kabupaten Batanghari dalam sebulan mencapai 586 ekor, jumlah ini bisa bertambah lagi sebab petani setempat juga memiliki hewan ternak. Dengan melihat kondisi tersebut, masyarakat diminta untuk tidak khawatir untuk persiapan lebaran dan juga saat ini akan dipastikan harga jual daging di pasaran juga tergolong stabil.

Penulis: Istimewa
Editor: Riyan