Selasa, 1 Juli 2025

DPRD Muarojambi Gelar Paripurna Pengambilan Keputusan Terhadap 19 Ranperda Tahun 2019

Kamis, 07 Februari 2019 - 23:56:48
Ketua DPRD Muarojambi bersama bupati Muarojambi....

Ketua DPRD Muarojambi bersama bupati Muarojambi....

MUAROJAMBI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Muarojambi, Kamis (7/2/2019) menggelar rapat paripurna dalam rangka pengambilan keputusan/persetujuan terhadap 19 Ranperda kabupaten Muarojambi tahun 2019. Rapat paripurna dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna Kantor DPRD kabupaten Muarojambi berjalan lancar.

Acara tersebut dihadiri langsung Bupati Muarojambi, Masnah Busro, Ketua DPRD Muarojambi, Salma Mahir, Wakil Ketua DPRD Muarojambi, Amirudin, Sekretaris Dewan, Dedi Susilo. Selain itu, dihadiri oleh anggota dewan dan unsur Forkompimda di lingkup pemerintahan Muarojambi.

Ketua DPRD kabupaten Muarojambi, Salma Mahir, mengatakan bahwa dalam rangka penyampaian Ranperda tersebut, DPRD Muarojambi sebelumnya telah membentuk tiga pansus yang membahas 19 Ranperda tersebut.

“ Ada tiga kelompok pansus yang di bentuk Pansus satu membahas enam Ranperda, Pansus dua membahas delapan Ranperda, pansus tiga membahas lima Ranperda,” bebernya.(adv)

 

Penulis: Almi
Editor: Raden Denni