Senin, 9 September 2024

Hari Kedua, Pasangan Fadhil-Bakhtiar Daftar Calon Bupati Ke KPU Batanghari

Sabtu, 05 September 2020 - 18:50:38
Istimewa

Istimewa

 

MUARABULIAN - Pasangan Bakal Calon Bupati (Bacabup) Batanghari Muhammad Fadhil Arief dan H. Bakhtiar, SP resmi mendaftar Calon Bupati Batanghari ke kantor KPU Batanghari, Sabtu (5/9/2020).
 
Meskipun dalam masa pandemi Covid-19 Pasangan Calon Bupati Batanghari dan Wakil Calon Bupati Batanghari, Fadhil-Bakhtiar tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19.
 
Muhamad Fadhil Arief kepada media mengucapkan, terimakasih kepada semua tim relawan dan seluruh simpatisan yang rela meluangkan waktunya hari ini mengantar dirinya bersama Bakhtiar ke kantor KPUD Batanghari.
 
"Saya sangat terharu sekali dan lega melihat antusias masyarakat yang sejak pagi hingga sore menemani kami. Berkat do'a dan perjuangan bersama semuanya berjalan lancar menjalankan segala sesuatunya dengan ikhlas dan dengan hati yang senang, sampai saat ini kami masih diberi kemudahan sama Allah SWT," ucap Fadhil di KPU Batanghari. 
 
Kata Fadhil, dirinya meminta izin kepada masyarakat kabupaten Batanghari agar langkah tetap berlanjut sampai akhir Pilkada nantinya di tanggal 9 Desember 2020 agar cita-cita bersama untuk perubahan bisa terwujud. 
 
Menurut Fadhil, Pilkada ini menjadi kompetisi yang fair. "Saya selaku putra Batanghari harus ikut memimpin kabupaten Batanghari kedepannya agar menjadi lebih baik lagi," ujarnya.
 
Saat disinggung strategi politik apa yang harus dilakukan untuk mencapai kemenangan? Dia mengaku untuk strategi politik pasti ada. 
 
Sementara untuk verifikasi bahan atau data di KPU Batanghari, secara administrasi sangat lancar. Karena dirinya  percaya kepada KPU kabupaten Batanghari berlaku Propesional dan independen, memperlakukan semua kandidat/kontestan secara adil dan tidak berpihak kepada Paslon manapun.
 
"Alhamdulillah samua berkas kita sudah lengkap," jelasnya.
Penulis: Elmir Rayyan
Editor: Riyan