Rabu, 6 November 2024

Ketua DPRD Sampaikan Terima Kasih Pak Fachrori, Kami Happy Bersama Bapak

Kamis, 11 Februari 2021 - 11:19:38
Istimewa

Istimewa

 

JAMBI - Pada 12 Februari 2021, masa jabatan Gubernur Jambi Dr.Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum akan berakhir. Sehubungan dengan hal tersebut, Pemerintah Provinsi Jambi menyelanggarakan malam Purna Bakti Gubernur Jambi di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Rabu (10/2) malam.

Acara dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jambi, perwakilan tokoh masyarakat dan tokoh adat, para OPD lingkup Pemerintah Provinsi Jambi.

Mewakili masyarakat Provinsi Jambi, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menyampaikan berbagai kesannya kepada sosok Fachrori Umar. Menurut Edi, dirinya sudah lama kenal dengan Fachrori Umar. Orangnya sangat baik dan tulus untuk membangun Jambi.

"Saya sulit mau bicara apa, dengan Pak Gubernur ini sudah lama kenal sejak Saya jadi Presiden mahasiswa. Petuah, ajaran, nasihat beliau sudah kami ikuti bersama," ujarnya.

"Peran beliau juga menjadikan saya sampai posisi sekarang ini. Beliaulah dosen Saya sebenarnya," akunya.

Begitu juga dengan Ibu Rohima. Menurut Edi, dirinya juga punya nostalgia panjang bersama Istri Fachrori Umar. "Beliau Ayuk Saya, Ibu Saya, sering diskusi, sudah akrab sekali, sudah seperti anak dan emak, seperti itu," akunya.

Dengan Purna tugasnya Fachrori, kata Edi, teman-teman di DPRD Provinsi Jambi merasa kehilangan.

"Saking cintanya Pak Gubernur terhadap Jambi, kadang-kadang tanpa disadari beliau menitikkan air mata, itu kami maknai, beliau sangat ingin bahwa provinsi Jambi itu menjadi provinsi maju dan disegani, kita harapkan bukan hanya mampu bersaing di Sumatera, tapi, harus bersaing di tingkat nasional, itu cita-cita beliau," tambah Edi.

Meski masih banyak kekurangan, menurut Edi, juga banyak kemajuan selama Jambi dipimpin Fachrori Umar. Dan harus didongkrak lagi agar Jambi menjadi maju, Jambi menjadi lebih baik lagi. Begitu juga dengan cita-cita Pak Fachrori dengan Jambi TUNTAS-nya.

"Ini harus menjadi semangat kita bersama, menjadi spirit kita bersama, Pak Sekda dan seluruh OPD-nya, siapapun nantinya yang akan menahkodai provinsi Jambi, itulah gubernur kita yang harus kita kawal bersama-sama, bantu bersama-sama, untuk memajukan provinsi Jambi jauh lebih baik lagi, dan itu kesan kami untuk hari ini," sampainya.

Masih menurut Edi, Fachrori merupakan orang baik, hatinya tulus, keinginannya luar biasa untuk Jambi dan harus diteladani bersama-sama.

Penulis: Istimewa