Jumat, 19 April 2024

Brakk!!! Dua Minibus Baku Hantam

Selasa, 10 Maret 2020 - 16:11:00
Tampak Kondisi Ringsik Dua Mobil Minibus Selasa (10/03/2020)

Tampak Kondisi Ringsik Dua Mobil Minibus Selasa (10/03/2020)

MUARABULIAN - Kecelakan lalu lintas melibatkan dua mobil minibus Avanza nopol B 1803 POQ dan Inova BH 1921 FM. Kejadian terjadi di Jalan Pramuka Sridadi, Kecamatan Muara Bulian, Selasa (10/03/2020) 11.30 WIB.

Akibat baku hantam, delapan penumpang dan sopir mengalami luka parah. Korban baku hantam dua minibus lansung dilarikan ke RS Umum Muara Bulian.

Saksi mata Dedi mengatakan, Dirinya sempat disalip mobil avanza, sebelum kedua mobil baku hantam. Mobil avanza yang diketahui travel dari arah Muara Bulian mengambil jalur kanan dengan kecepatan tinggi, bermaksud  menghindari lobang. Pada saat bersamaan mobil Kijang Inova yang melintas berlawanan arah beralih jalur untuk menghindari mobil Avanza.

“Nah pada saat itu, Terjadilah baku hantam, karena rencana mobil Inova untuk berpindah jalur mengindari avanza tak sesuai, karena mobil avanza yang mengindari lobang lansung berbelok ke jalur kiri, terjadilah baku hantam yang parah kedua mobil tersebut,” tutur Dedi sebagai saksi mata.

Setelah kedua mobil mengalami baku hantam, dedi yang mengendarai motor lansung membantu mengeluarkan penumpang dari mobil, dan dibantu pengguna jalan lainya yang singgah melihat kejadian tersebut.

" Penumpang mobil avanza itu kepala dan mukanya mengeluarkan dari banyak, karna bagian depan mobil memang hancur,” kata Dedi.

Sebutnya lagi, Kedua penumpang mobil akhirnya dilarikan ke rumah RS Umum Muara Bulian. Tampak juga ada dua polisi sebagai penumpang di mobil Inova.

“Yang saya ketahui, Avanza merupakan mobil travel dari Jambi, sedang Kijang Inova Mobil Bank BRI Sarolangun,y dikawal dua Polisi didalamya,” kata saksi mata tersebut.

Pasca kejadian tersebut, Pihak Kepolisian Batanghari tengah melakukan olah di tempat kejadian perkara (TKP). Belum ada keterangan resmi dari kepolisian hingga berita ini di tayangkan.

 

Penulis: Kms Chairudin
Editor: Elmirayyan
Sumber: www.batangharinews.com